Resep Cara Membuat Es Timun Suri Segar



ads disini

Dunia Masakan  - Membahas minuman segar tentunya membuat kita semangat ya. Seperti pada artikel kali ini, yang akan membahsa Es Timun Suri segar yang akan menyegarkan tubuh anda.Timun merupakan bahan yang segar untuk dibuat es pada siang hari diterik matahari yang memancar.Seketika rasa haus anda bisa hilang dengan minuman yang segar ini.Apalagi jika dipadukann dengan sirup sesuai selera anda sendiri yang akan menambah kenikmatannya.

Siapa yang tidak tergoda jika diterik matahari yang panas tersedia minuman dingin berupa es yang terbuat dari timun segar dan sirup.Pastinya sangat segar sekali ya Es Timun Suri Segar ini. Timun suri ini berbeda dengan timun yang biasa ubtuk rujak ya, karena timun suri ini termasuk buah yang segar jika dibuat minuman dingi seperti es ini.Di Indonesia timun suri pun mudah didapat jadi tunggu apalagi untuk membuatnya sendiri dirumah.Ikuti resep cara membuatnya dengn lengkap dibawah ini.

 Es Timun Suri Segar

Bahan:

  • 1 bh timun suri, kerok isinya
  • 100 gr nata de coco
  • 1 sdm selasih
  • 200 ml sirup cocopandan
  • 100 ml santan
  • Es batu secukupnya

Cara membuat Es Timun Suri:

  1. Pertama siapkan semua bahan yang akan kita gunakan.
  2. Campur timun suri yang sudah dikerok, nata de coco dan selasih, aduk merata dalam gelas.
  3. Tuang sirup cocopandan dan santan, lalu aduk rata, lalu beri es batu.
  4. Sajikan segera selagi dingin.

Demikian yang dapat saya sampaikan tentang kesegaran Resep Cara Membuat Es Timun Suri Segar yang dapat anda coba buat dirumah, semoga bermanfaat bagi anda.Selamat mencoba :).

Resep Cara Membuat Es Timun Suri Segar Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
 
Suport By Google Google id Blogger