Resep Cara Membuat Nugget Ayam Pas Mantap
Dunia Masakan - Nugget ayam menjadi salah satu olahan makanan yang biasa dimasak sebagai lauk untuk si kecil atau anggota keluarga. Di pasaran kita bisa dengan mudah menjumpai jenis olahan ayam yang satu ini. Namun sering kali kita malah merasa khawatir dengan adanya bahan pengawet pada nugget ayam yang kita beli.
Untuk itu berikut ini kami akan memberikan Resep Cara Membuat Nugget Ayam Pas Mantap .

Bahan yang diperlukan:
- Daging ayam ½ kg tanpa kulit dan tulang
- Havermut oats ¼ cangkir
- Seledri kering ¼ sdt
- Bawang putih bubuk ½ sdt
- Bawang bombay bubuk ¼ sdt
- Garam ½ sdt
- Tepung panir ¾ gram
- Keju parmesan parut 1 sdm
Cara mengolahnya:
- Pertama kita panaskan terlebih dahulu oven
- Setelah itu kita campur semua bahan menjadi satu kecuali keju parmesan serta tepung panir
- Semua bahan kita campur menjadi satu dalam food processor sampai semua tercampur ratu
- Ambil wadah terpisah, lalu masukkan tepung panir serta keju parmesan
- Kita ambil adonan daging ayam sedikit demi sedikit lalu bentuk menjadi nugget. Setelah itu baru kita selimuti dengan keju parmesan serta tepung panir
- Jika sudah dibentuk satu-satu baru kita taruk dalam loyang pemanggang. Namun sebelum itu alasi terlebih dahulu loyang dengan aluminium foil lalu olesi minyak dibagian permukaannya sedikit saja
- Panggang adonan selama kurang lebih 15 menit
- Nugget ayam pas mantap siap dihidangkan
DemikianLah Resep Cara Membuat Nugget Ayam yang bisa di coba untuk sajian keluarga anda .
Baca Juga : Resep Mantap Nasi Goreng Plus Jamur | Resep Cara Buat Cupcake Pisang Enak Empur
Moga Bermanfaat .terimakasih...