Resep Cara Membuat Madu Mangsa Khas Idul Fitri



ads disini

Dunia Masakan - Artikel yang akan saya buat kali ini akan membahas mengenai makanan tradisiomal yang memiliki keunikan tersendiri dan rasa yang nikmat. Makanan atau camilan kali ini bernama Madumangsa, tidak banyak orang yang mengenalnya. Karena jajanan yang biasanya hanya disajikan pada saat Idul Fitri ini tidak banyak tersebar diberbagai daerah, dan hanya banyak dijumpai didaerah pulau Jawa saja.

Camilan yang terbuat dari tape ketan hitam ini, menjadi menu wajib dalam acara Idul Fitri dirumah. Tidak banyak orang yang dapat membuat makanan ini di desa saya.Dan nenek saya ini merupakan pembuat makanan ini yang sudah terpercaya bahwa Madumangsa buatannya pasti enak bahkan banyak juga pesanan untuk membuat camilan manis ini. Tertarik untuk membuatnya sendiri dirumah? berikut resep selengkapnya.

Madu Mangsa Khas Idul Fitri

Bahan :

  • 750 gram tape ketan hitam manis
  • 500 ml santan dari 1 butir kelapa
  • 250 gram gula pasir
  • 2 lembar daun pandan

Pelengkap :

  • kertas minyak warna-warni

Cara Membuat MaduMongso :

  1. Pertama siapkan semua bahan yang akan digunakan.
  2. Kertas minyak potong ukuran 10 x 10 cm.
  3. Masak santan bersama gula pasir dan daun pandan hingga santan mendidih.
  4. Masukkan tape ketan hitam, aduk rata dan masak hingga santan habis dan kelihatan berminyak lalu angkat.
  5. Cetak adonan sesendok makan, bulatkan dan bungkus dalam kertas minyak warna warni seperti permen.
  6. Sajikan dalam stoples.

Sekian yang dapat saya sampaikan tentang Resep Cara Membuat Madu Mangsa Khas Idul Fitri semoga bermanfaat bagi anda. Happy cooking :).

Resep Cara Membuat Madu Mangsa Khas Idul Fitri Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
 
Suport By Google Google id Blogger