Resep Cara Membuat Pisang Goreng Cokelat Keju



ads disini

Dunia Masakan - Camilan semakin dibahas semakin menarik dan semakin ada saja sisi spesialnya. Seperti dalam artikel kali ini yang akan membahas Pisang Goreng Cokelat Keju yang pastinya sangat lezat dan spesial dengan varian rasa yang terbaru ini. Meskipun hanya sekedar pisang goreng namun tambahan rasa ini membuat camilan pisang goreng menjadi spesial dan semakin menambah daftar makanan favorit bagi anda.

Pisang Goreng memang pada umumnya sudah biasa menjadi camilan untuk disantap bersama keluarga dikala berkumpul bersama.Namun kali ini pasti akan membuat saat berkumpul itu semakin manis dengan tambahan coklat dan keju dalam pisang goreng yang anda santap bersama.Dan dalam artikel kali saya juga akan membagikan resep selengkapnya sebagai berikut untuk anda coba dirumah.

Pisang Goreng Cokelat Keju

 Bahan:

  • 5 buah pisang kepok atau tanduk yang masak pohon
  • minyak goreng

Adonan Pelapis:

  • 3 sdm tepung terigu
  • 2 sdm tepung beras
  • 1 sdm keju cheddar parut
  • Coklat yang dilelehkan
  • 150 ml air
  • 1 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 100 g tepung panir kasar


Cara membuat Pisang Goreng Coklat Keju:

  1. Pertama siapkan dahulu bahan yang akan digunakan.
  2. Kupas kulit pisang, potong  menjadi 6-10 cm dan belah membujur menjadi 3 bagian.
  3. Siapkan adonan Pelapis: Aduk tepung terigu, keju, tepung beras, gula dan garam serta air hingga licin dan cukup kental
  4. Coklat dipakai setelah pisang digoreng.
  5. Celupkan pisang satu persatu tiap potongan pisang dalam adonan Pelapis.
  6. Gulingkan pisang kedalam tepung panir hingga kedua sisinya terlapisi tepung panir.
  7. Goreng pada minyak yang sudah panas dan banyak hingga kuning kecokelatan dan kering.
  8. Angkat dan lalu tiriskan.
  9. sajikan.

Mudah sekali untuk dicoba dirumah ya? dan demikian mengenai Resep Cara Membuat Pisang Goreng Cokelat Keju semoga bermanfaat bagi anda.Selamat mencoba :)

Resep Cara Membuat Pisang Goreng Cokelat Keju Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown
 
Suport By Google Google id Blogger