Resep Es Krim Kopi Khas Turki
Dunia Masakan - Kopi merupakan minuman yang banyak digemri. Cara menikmatinya pun beragam. Dan kali ini kami akan sedikit membahas seputar Resep Es Krim Kopi Khas Turki bagi Anda semua. Minuman ini sangat pas jika disajikan dengan kacang-kacangan dan pastinya akan menjadi sajian yang memanjakan lidah.
Berikut ulasannya Resep Es Krim Kopi Khas Turki Yang Cocok Untuk cuaca yang panas sehingga menyegarkan tenggorokan kita ..:

Bahan-bahan yang dibutuhkan:
- kacang mede ½ kg. kita rendam selama kurang lebih 4 hingga 6 jam
- susu ¼ liter
- kopi ¼ liter yang sudah kita seduh
- gula 100 gram
- ekstrak vanilla 2 sdt
- sirup jagung 1 sdm
- minyak kelapa 2 sdm
- kayu manis ¾ sdt
- garam ¼ sdt
- kopi bubuk 1 sdm
Cara mengolahnya:
- pertama kita tiriskan kacang mede terlebih dahulu
- jika sudah kita masukkan kacang mede ke dalam blender lalu tambahkan susu. Blender hingga hancur dan tercampur rata
- kita tambahkan lagi semua bahan ke dalam adonan mede tadi kecuali kopi bubuk. Kita halukan lagi sampai benar-benar halus dan tercampur rata
- tuangkan ke dalam wadah hasil blenderan tadi. Setelah itu baru kita masukkan kopi bubuk lalu kita aduk lagi
- kita masukkan adonan tadi kedalam mesin ice cream maker tunggu hingga mengental
- setelah itu kita masukkan ke dalam wadah lalu dinginkan ke dalam lemari pendingin
- Ice Cream Kopi sip disajikan
Cara penyajiannya adalah dengan cara beri topping.
Baca JugaItulah Resep Es Krim Kopi Khas Turki Yang Bisa Anda Coba dirumah untuk hidangan siang . Selamat mencobanya.
Resep Cara Membuat Sate Cita Rasa Khas Aceh Resep Mudah Membuat Steak Tempe Enak Serta Sehat Resep Nasi Goreng Plus Ayam Bumbu Kari