Dunia Masakan - Dalam artikel resep kali ini saya akan membahas masakan khas Sunda yakni Nasi Timbel yaitu merupakan nasi yang dibungkus menggunakan daun pisang kemudian dikukus kembali hingga panas.Selain itu juga mempunyai sensasi yang berbeda ketika seseorang hendak menikmatinya, yaitu pada saat membuka bungkus daun pisang yang kemudian mengeluarkan uap panas dari celah-celah nasi.
Dalam penyajian Nasi timbel ditemani lauk-pauk yang disajikan juga cukup beragam mulai dari daging sapi goreng, daging ayam goreng, tahu dan tempe goreng, lalapan, sambal terasi serta sayur asamnya yang pastinya membuat masakan ini menjadi istimewa.Terutama cita rasa nasi. Pasalnya, nasi harus dibungkus dengan daun pisang. Aroma daun pisang itulah yang membuat nasi menjadi khas.Yuk kita buat sendiri dengan mengikuti resep sebagai berikut.
Bahan nasi
- 150 gram nasi dingin
- 1 potong fillet ayam, belah dua
- 100 gram daging sapi, rebus dan memarkan
- 3 mata asam jawa
- daun pisang untuk membungkus
Bumbu Halus :
- 4 butir bawang merah
- ½ sdt jintan
- ½ sdt ketumbar
- garam secukupnya
- merica secukupnya
Cara membuat Nasi Timbel:
- Langkah yang pertama menghaluskan bumbu halus
- Selanjutnya mencampurkan bumbu halus, asam jawa, fillet ayam, dan daging sapi.
- Diamkan hingga 60 menit supaya bumbu meresap. Goreng filet dan daging hingga matang.
- Membungkus nasi dalam daun pisang sambil tekan-tekan agar padat lalu kukus hingga panas.
- Lengkapi penyajian dengan lauk pauk kesukaan anda dan siap di sajikan masakan nasi timbel ini.